Teh Bunga Rosella


Bunga Rosella sekarang menjadi trend dan mulai banyak peminatnya dikalangan masyarakat Indonesia. Mungkin karena khasiatnya yang telah mulai diketahui masyarakat. Konon Rosella mengandung 260-280 mg vitamin C, vitamin D, B1 dan B2 pada setiap 100gramnya. Teh rosella sendiri mengandung kalsium yang begitu tinggi sekitar 486 mg /100 gr. Selain itu juga mengandung Magnesium,Omega 3 , Vitamin A, Iron, Potasium, Beta Caroteen &Asam Esensial. Melihat kandungannya saja sudah terlihat begitu besar manfaat yang akan didapat.
Dan berikut
informasi manfaat dari bunga ini :
Manfaatnya adalah Dapat meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh. Bunga rosella bersifat detoksifikasi (menetralkan racun), Menurunkan tekanan darah, kadar gula darah, asam urat dan kolesterol tubuh. Dengan meminum teh rosella dapat juga mengatasi batuk, sariawan dan sakit
tenggorokan. Mampu mengurangi pusing migrane. Rosella merah bisa menghaluskan kulit serta
mengurangi keriputan. Membuat langsing tubuh karena mampu menurunkan berat badan. Pasti sangat bermanfaat bagi anda para wanita. Dan cukup minum teh ini saja. Khusus untuk anak-anak karena bunga rosella mengandung OMEGA3, maka dapat memacu pertumbuhan DHA. Luar biasanya bunga rosella merah dapat juga membantu para pecandu. Misal perokok dapat mengurangi dampak negatif nikotin. Atau bermanfaat untuk mengurangi ketergantungan
akan
narkoba Dan masih banyak lagi manfaat lain yang bisa didapat dari teh merah ini.
Di negara Sudan bunga
rosella menjadi minuman kebangsaan mereka. Dan banyak negara yang masyaraktnya sudah merasakan manfaat dari rosella merah baik itu dibuat menjadi teh ataupun minuman yang lain..

Cara Meminum


Bunga Rosella sekarang banyak ditemui baik dipasar tradisional maupun di Super market. dipasaran biasanya dijual dalam bentuk kemasan yang telah dikeringkan terlebih dahulu yang dipatok dengan harga antara Rp30.000- 40.000/kg.
Ambil 3 kuntum Rosella, baik yang kering maupun yang masih segar. Rebus dengan 2(dua) gelas air, tunggu sampai air mendidih sehingga warna merah pada Rosella akan menjadi pucat karena telah diserap kedalam air yang membuat air berwarna merah delima. Rasanya agak keasaman dan berilah gula secukupnya makam akan terasa begitu melegakan. Selamat menikmati..!

Si Cantik Banyak Manfaat


Rosella adalah sejenis tanaman bunga-bungaan dengan tangkai panjang menjuntai ke atas, Daun dengan jari-jari mirip daun singkong berujung runcing ke tepi. Bunga Rosella sendiri berwarna Merah Marun cantik bernama latin Hibiscus sabdariffa Linn, Rosella adalah tanaman keluarga kembang sepatu yang konon katanya berasal dari Africa dan Timur Tengah. Tinggi tanaman bunga Rosella ini bisa mencapai 3 – 5 Meter. Bunga nya sendiri akan tumbuh ketika tanaman ini sudah dewasa dimana didalam bunga berwarna merahnya itu terdapat biji. Baca selengkapnya.